Daftar Isi
Apa itu musik ? Musik adalah sebuah seni yang berkembang dari sebuah suara atau nada. Pernahkah kalian bertanya tanya sejak kapan musik itu ada ? Musik sudah ada sejak manusia modern atau homo sapien, 100.000 tahun yang lalu tetapi tidak ada yang tahu sejak kapan musik itu ada.
Musik tidak hanya 1 jenis saja teman teman, tetapi ada berbagai macam musik di seluruh penjuru dunia yang dimana memiliki genre nya. Lalu apa itu genre musik ? Genre musik adalah pengelompokan suatu lagu berdasarkan kemiripan nadanya, adapun juga unsur konteks, gaya, teknik, dan tema musik yang mirip. Beberapa kategori di dunia musik ada sebagai berikut :
Musik klasik
Apa itu musik klasik ? Musik klasik adalah salah satu kategori musik yang banyak kita ketahui dan sering ktia dengarkan. Musik klasik bisa diartikan sebagai musik yang intelektual dan indah. Contoh musik klasik yang kita ketahui ada beethoven,Chopin dan Mozart yang kita ketahui sangat terkenal dengan musiknya sampai saat ini. Musik klasik merupakan musik yang sangat menenangkan dan nyaman untuk didengarkan disaat kita lelah atau butuh istirahat. Musik klasik juga bisa meminimalisir penyakit hipertensi dan menenangkan emosi berdasarkan penelitian para dokter.
Musik Blues
Apa itu musik Blues? Musik Blues adalah genre musik yang merupakan aliran musik berasal dari Amerika Serikat baik musik vokal ataupun instrumennya. Untuk mengetahui genre musik Blues tidaklah susah, genre musik Blues muncul dari musik pujian pujian dan spiritual yang muncul dari mantan komunitas budak Afrika yang di Amerika. Musik ini memiliki pola yang dimana ada pertanyaan dan jawaban atau disebut call and response. Contoh penyanyi yang masuk di genre Blues ada Slank, Ginda bestari, Titiek puspa.
Musik Jazz
Kalian pasti sering mendengar genre musik jazz di setiap kafe kafe yang kalian kunjungi, jadi apa itu genre musik jazz? Musik Jazz adalah genre musik yang muncul dikarenakan adanya penggabungan dari beberapa genre musik yaitu musik blues, ragtime dan musik eropa. musik jazz adalah musik yang memiliki porsi permainan improvisasi yang memperkaya harmoni serta menambah keindahan sebuah musik. Contoh musik Jazz salah satunya ada “Could it Be” dari Raisa, “Everybody Knew” dari Citra Scholastika
Musik Reggae
Musik Reggae adalah aliran musik yang berasal jamaika yang dikembangkan di Jamaikan, di tahun 60 an. Musik reggae memiliki ciri khas pada gaya musik yang ritmis berdasarkan pada aksen sinkopasi atau off-beat, hal ini disebut juga skank. contoh beberapa musisi yang biasa bermain musik di genre ini ada mbah surip, Bob Marley.
Musik R&B
Nah kalau genre musik satu ini kalian pasti sudah tahukan ? Musik R&B adalah genre musik yang berasal dari gabungan beberapa genre musik yaitu genre jazz, blues, dan gospel. Kepanjangan R&B adalah Rhythm and Blues, genre musik ini berasal dari Afrika-Amerika. artis yang menggunakan genre musik ini ada Justin Timberlake dan lagu At My Worst dari Pink sweats yang ramai di dengarkan oleh kita.
Musik Rap
Genre musik ini kalian sudah pasti tahu bukan? salah satu musisi terkenal dengan rap nya yaitu Eminem yang fenomenal dengan musik dan kecepatan dalam rappingnya, jadi apa itu genre musik rap? musik rap adalah salah satu unsur dari musik hip-hop, musik rap biasanya memiliki ciri khas dimana menggunakan teknik vokal berkata kata yang cepat. beberapa musisi band yang masuk dalam genre musik rap yaitu, ada Igor, Saykoji, Younglex.
Musik Dangdut
Kalau genre musik ini kalian pasti sudah tidak asing lagi bukan ? Musik dangdut adalah genre musk yang paling populer di Indonesia dengan jumlah peminat yang sangat banyak. Jika kalian mendengar genre musik ini pasti kalian akan merasakan adanya kesamaan dengan musik musik bollywood, iya karena musik dangdut diadaptasi atau dipengaruhi oleh musik india klasik dan bollywood.
Musik dangdut memiliki unsur perpaduan dari melayu, hindukstan dan arab. Ciri khas musik ini bisa dilihat dari adanya cengkok dan harmonisasi nadanya. Di Indonesia ada 2 orang yang terkenal dengan musik dangdut ini yaitu Rhoma irama yang dikenal dengan julukan Raja Dangdut dan Elvy Sukaesih yang dikenal dengan Ratu Dangdut.
Musik Pop
Genre musik ini sudah jadi musik keseharian kita, benar bukan ? Musik pop yaitu musik yang cenderung sederhana dibagian lirik dan nada. genre musik ini adalah genre musik universal karena sangat mudah untuk diterima oleh masyarakat yang dimana genre ini sangat sederhana untuk dinikmati dalam setiap kegiatan beraktivitas kita.
Adapun musik ini merupakan genre musik populer pada tahun 1950-an dan mungkin sampai sekarang. Musisi yang termasuk dalam genre ini yaitu, ada Noah, Rizky Febian, Taylor Swift, Melly Goeslaw, dan masih banyak lagi.
Musik Techno
Genre musik ini sangat simpel dan biasanya genre musik ini ada di klub klub yang dimainkan para DJ, musik techno adalah genre musik yang memiliki aliran musik dengan tema futuristik, yang dimana musik ini tidak di iringi dengan alat musik seperti gitar, sasando ataupun gendang. Genre musik ini biasanya menggunakan digital seperti DJ maker untuk meremix musik menjadi unik. Grup musik yang menggunakan genre musik ini ada Daft punk, Allan Walker, Marshmellow.
Musik Death Metal
Genre musik ini sangat jarang ditemui dimusisi dunia, musik ini merupakan subgenre dari Heavy metal. Corak khas dari genre musik ini yaitu pada temanya yang umumnya tentang kematian dan kekerasan. Salah satu musisi yang termasuk dalam genre musik ini ada Avenged sevenfold, The Berzerker.
Musik Country
Apa itu genre musik country ? Musik country adalah musik yang memiliki campuran unsur-unsur musik Amerika. Musik ini memliki ciri khas nada yang ceria, pembawaan santai dan ringan. Musik country memliki identik dari suara petikan alat musik gitar yang menarik. Salah satu artis yang menggunakan genre ini ada Taylor Swift di lagu Red.
Musik rakyat
Apa itu genre musik rakyat? musik rakyat adalah musik yang berkembang di dalam masyarakat yang merupakan lagu tradisional yang biasa digunakan dalam kegiatan adat ataupun keagamaan. Tetapi terkadang juga untuk sebuah hiburan.
Musik Orkes
Musik orkes adalah musik turunan dari genre klasik yang muncul pada abad ke-15, ciri khas musik orkes dapat dilihat dari jumlah alat musik yang banyak dan dipimpin oleh konduktor untuk menciptakan sebuah harmonisasi dalam musik.
Nah untuk genre musik sudah paham kan guys? Sekarang sudah bertambah ilmu pengetahuannya lagi ya guys.
Baca Artikel selanjutnya di GAMEKU
[…] Baca juga Artikel tentang 5 Manfaat Musik […]