Daftar Isi Konten
Musik adalah seni dalam bentuk suara atau nada yang disusun dengan sedemikian rupa hingga menghasilkan irama , lagu, dan keharmonisan didalam satu lagu. Musik tanpa instrumen tidak akan menghasilkan sebuah lagu yang berkualitas, sehingga diperlukan instrumen dalam sebuah lagu. Kali ini kita akan membahas apa itu instrumen musik, apa itu instrumen musik ? Instrumen adalah istilah yang sering digunakan didalam bidang musik yang merupakan alat-alat musik.
Sehingga instrumen adalah alat musik yang dibuat atau dimodifikasi dengan sebuah tujuan untuk menghasilkan musik. Di dalam instrumen terdapat beberapa jenis instrumen musik. Instrumen dapat dikelompokan berdasarkan sumber bunyinya. Jadi kali ini kita akan membahas kelompok instrumen yang ada.
Baca Juga artikel Tentang Musik Indonesia
Jenis Instrumen Musik berdasarkan Suara Bunyi
Didalam instrumen musik terdapat 5 kelompok berdasarkan bunyinya, Pengelompokan ini berdasarkan sumber bunyi yang menghasilkan suara atau nada.
5 pengelompokan sumber bunyinya, yaitu:
Idiofon
Idiofon adalah pengelompokan sumber bunyi alat musik yang suaranya berasal dari bahan dasarnya atau dari getaran pada alat musiknya. contohnya drums, angklung, gong, kolintang, dan lain-lain.
membranofon
Membranofon merupakan alat musik yang sumber bunyi dihasilkan dari selaput atau membran. contoh alat musiknya ada tifa, drum, kendang, dan lain-lain.
Aerofon
Aerofon yaitu alat musik yang menghasilkan bunyi berasal dari hembusan udara pada rongga, yang dimana menyebabkan geta udara di dalam alat musik tersebut. contoh alat musik Aerofon ada Flute, terompet, Pianika, Harmonika, dan trombone.
Kordofon
Kordofon adalah alat musik dengan sumber bunyi yang berasal dari dawai. contoh alat musik ini ada bass, gitar, biola, kecapi, dan lain lain.
Elektrofon
Elektrofon merupakan alat musik yang memiliki sumber bunyi berasal dari tenaga listrik atau dikenal elektronik. Contoh alat musik ini yaitu keyboard, gitar elektrik, bass elektrik, drums elektrik, dan lain-lain.
Jenis Instrumen Musik Berdasarkan cara Memainkan
Instrumen juga bisa dibagikan dalam kelompok cara memainkannya, jika dilihat dari cara bermainnya alat musik dapat dikelompokkan menjadi 4 kelompok, yaitu :
Instrumen Musik Tiup
Alat musik tiup merupakan alat musik yang dihasilkan melalui rongga udara yang digetarkan di dalam badan alat musik.Tinggi rendah nya suatu nada ditentukan dari frekuensi gelombang yang dihasilkan di dalam rongga udara dan bentuk instrumen. Contoh alat musik ini ada flute, terompet, saxophone, recorder, clarinet, seruling, serunai.
Instrumen Musik Pukul
Instrumen ini menghasilkan suara dari pukul atau ditabuh. Alat musik ini dibagi menjadi 2 kelompok yang dimana kelompok itu yang bernada dan tidak bernada. pengelompokkan ini berdasarkan bentuk dan bahan bagian instrumen serta bentuk rongga getar, jika ada, akan menentukan suara yang dihasilkan instrumen. Contoh alat musik yang bernada ada Kolintang dan yang tak bernada ada Drums, dan bongo.
Instrumen Musik Petik
Alat musik petik merupakan alat musik yang dimana sumber suara dihasilkan dari getaran senar yang dipetik. Tinggi rendahnya nada dihasilkan dari panjang atau pendeknya dawai. Contoh alat musik ini ada gitar klasik, gitar spanyol, harpa, sitar, kecapi, sasando.
Instrumen Musik Gesek
Alat musik gesek bisa menghasilkan suara ketika dawai digesekkan. Seperti alat musik petik, tinggi atau rendahnya nada ditentukan oleh panjang atau pendeknya dawai. Contoh alat musik ini ada violin piccolo, biola, viola pomposa, kokiu, sarungi.
Jenis Instrumen Berdasarkan Pengeras Suara
Alat musik berdasarkan kelompok ini hanya dibagi menjadi 2 yang dimana berdasarkan pengeras suara yang dihasilkan, yaitu :
Instrumen Musik Akustik
Alat musik Akustik merupakan alat musik yang dimana penguat bunyinya tidak memerlukan tenaga listrik. Alat musik akustik ini, memliki karakter suara yang natural, sesuai dengan nama dan bentuknya dan dibagi menjadi beberapa antara lain :
Idiofoni
Idiofoni adalah pengelompokan sumber bunyi alat musik yang suaranya berasal dari bahan dasarnya atau dari getaran pada alat musiknya. contohnya drums, angklung, xilophone, kabasa, dan lain-lain.
membranofoni
Membranofoni merupakan alat musik yang sumber bunyi dihasilkan dari selaput atau membran. contoh alat musiknya ada tifa, drum, kendang, dan lain-lain.
Aerofoni
Aerofoni yaitu alat musik yang menghasilkan bunyi berasal dari hembusan udara pada rongga, yang dimana menyebabkan geta udara di dalam alat musik tersebut. contoh alat musik Aerofon ada Flute, terompet, harmonika, dan trombone.
Kordofoni
Kordofoni adalah alat musik dengan sumber bunyi yang berasal dari dawai. contoh alat musik ini ada bass, gitar klasik, Biola, Sitar, Harpa.
Instrumen Musik Elektronik
Alat musik elektronik adalah jenis alat musik yang dimana penguat bunyinya memerlukan tenaga listrik, alat musik ini disebut juga sebagai alat musik modern. Seseorang yang bermain musik ini tidak lagi perlu bersusah payan untuk berlatih untuk dapat menghasilkan suara yang berkualitas dan indah karena sebagian besar kualitas suara telah diproduksi otomatis oleh alat itu sendiri.
Alat musik ini belum ada pembagian kelompok yang pasti, hanya berdasarkan sumber pengeras suaranya saja. Contoh alat musik ini sebagian besar dari alat musik berdawai yang dirancang agar cocok dengan sistem elektrik contohnya bass elektrik, gitar elektrik, biola elektrik, keyboard, synthesizer, dan lain lain.
Sudahkah kalian paham tentang Instrumen musik ? Untuk pengelompokkan alat musik dibagi menjadi 3 yaitu berdasarkan sumber bunyi, cara memainkannya, dan pengeras suaranya. Sekian dan terimakasih.
Baca juga Artikel di GAMEKU
+ There are no comments
Add yours